Amalan-Amalan pada Hari Jum’at (panen pahala yukk..)

Zoners…masih ingat kan tentang kemuliaan hari jum’at dan apa saja keutamaannya. Selain itu Ibnu Qayyim Al-Jauziyah berkata: Hari Jum'at adalah hari ibadah. Hari ini dibandingkan dengan hari-hari lainnya dalam sepekan, laksana bulan Ramadhan dibandingkan dengan bulan-bulan lainnya.
Zoners…saatnya kita juga tahu amalan apa yang dilakukan di hari yang mulia ini, biar bisa panen pahala gitu. Berikut ini ladang pahala yang menanti kalian

1. Memperbanyak shalawat

Dari Abu Umamah radhiyallahu ‘anhu bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam berkata, “Perbanyaklah shalawat kepadaku setiap hari jum’at karena shalawatnya umatku akan dipersembahkan untukku pada hari jum’at, maka barangsiapa yang paling banyak bershalawat kepadaku, dia akan paling dekat derajatnya denganku.” (HR. Baihaqi dengan sanad shahih)

2. Membaca surat Al Kahfi
Dari Abu Sa’id Al-Khudri radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Barangsiapa membaca surat Al-Kahfi pada hari jum’at akan diberikan cahaya baginya diantara dua jum’at.” (HR. Al Hakim dan Baihaqi dishahihkan oleh Syaikh Al-Albani)
Membaca Surah ini bisa dimulai sejak malam Jum'at lho...

3. Memperbanyak do’a
Dari Jabir bin ‘Abdillah radhiyallahu ‘anhu, dari Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Hari jum’at itu dua belas jam. Tidak ada seorang muslimpun yang memohon sesuatu kepada Allah dalam waktu tersebut melainkan akan dikabulkan oleh Allah. Maka peganglah erat-erat (ingatlah bahwa) akhir dari waktu tersebut jatuh setelah ‘ashar.” (HR. Abu Dawud)

4. Amalan-amalan shalat jum’at (bagi laki-laki)

•Mandi, bersiwak (sikat gigi) dan memakai wangi-wangian.
•Berpagi-pagi menuju tempat shalat jum’at. (maksudnya sesegera mungkin)
•Diam mendengarkan khatib berkhutbah.
•Memakai pakaian yang terbaik.
•Melakukan shalat sunnah selama imam belum naik ke atas mimbar. (kalau tidak mampu, cukup dengan sholat tahiyatul masjid dan setelah itu membaca Al qur’an)

Zoners… setelah membaca artikel tersebut semoga kita bisa mendapat manfaat yang lebih besar dengan menambah amalan-amalan ibadah yang disyari’atkan. Sungguh begitu banyak jalan agar kita bisa meraup pahala sebanyak-banyaknya sebagai bekal perjalanan kita di akhirat kelak. Wallahu a’lam.

Referensi : Muslimah.or.id

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © ZONA 554