Kopi Stengah

Subuh menjelang, suara adzan membahana diseluruh pelosok bumi anging mammiri. Seorang ikhwah bergegas bangun dari pembaringannya menghilangkan ikatan syaitan yang membelenggu. Dia bergegas menuju dapur, mencari sesuatu seolah-olah mencari sebuah kacamata minus miliknya.

Kopi stengah, ternyata dia mencari sebuah kopi untuk diminum sebelum menunaikan sholat subuh. “agar mengurangi rasa kantuknya” kilahnya. Alhamdulillah aktivitas paginya bisa berjalan dengan lancar – berkat ijin Allah- kemudian kopi stengah yang diteguknya.

Agenda dakwah sudah berbaris rapi untuk diselesaikan hari itu. Satu persatu diselesaikan sesuai dengan schedullee yang telah dibuatnya. Ah…tapi lagi-lagi rasa kantuk menyerang akibat semalam begadang mempersiapkan hal yang serupa.


Kopi stengah, kembali dia menuju tempat bertenggernya kopi stengah yang telah disiapkannya. Kopi stengah kembali menemaninya pagi itu. Setelah menikmatinya, maka diapun melanjutkan aktivitas yang begitu padat hari itu.
Sembari senantiasa mengingat nasehat dari Ustadz Muhammad Zaitun Rasmin, Lc Hafidzahullah yang dipetik dari Firman Allah

إِنَّمَا الْمُؤْمِنُونَ الَّذِينَ ءَامَنُوا۟ بِاللَّـهِ وَرَسُولِهِۦ ثُمَّ لَمْ يَرْتَابُوا۟ وَجٰهَدُوا۟ بِأَمْوٰلِهِمْ وَأَنفُسِهِمْ فِى سَبِيلِ اللَّـهِ ۚ أُو۟لٰٓئِكَ هُمُ الصّٰدِقُونَ


"Sesungguhnya orang-orang yang beriman itu hanyalah orang-orang yang percaya (beriman) kepada Allah dan Rasul-Nya, kemudian mereka tidak ragu-ragu dan mereka berjuang (berjihad) dengan harta dan jiwa mereka pada jalan Allah. Mereka itulah orang-orang yang benar".(Qs. Al Hujuraat : 15)

Kopi stengah menemaninya sembari membayangkan tegaknya Agama Allah di muka bumi ini, aksi nyata, mujahadah yang tinggi membuat saya begitu terkesan melihat perjuangan beliau –Subhanallah-.

Inilah hasil dari Tarbiyah itu, tarbiyah yang bersumber dari Al Qur’an dan Sunnah sesuai pemahaman salafussholeh akan melahirkan seorang yang senantiasa memikirkan kejayaan Islam disamping senantiasa memperbaiki pribadi masing-masing.

Hasil tarbiyah inilah yang memilki perhatian besar terhadap derita ummat Islam yang melanda Dunia Islam saat.

Untuk itu saudaraku Insya Allah dengan jalan tarbiyah ini suatu saat -Insya Allah- Islam akan kembali Berjaya
Allah Berfirman


“Dan Allah telah berjanji kepada orang-orang yang beriman di antara kamu dan mengerjakan amal-amal yang saleh bahwa Dia sungguh-sungguh akan menjadikan mereka berkuasa dimuka bumi, sebagaimana Dia telah menjadikan orang-orang sebelum mereka berkuasa, dan sungguh Dia akan meneguhkan bagi mereka agama yang telah diridhai-Nya untuk mereka, dan Dia benar-benar akan menukar (keadaan) mereka, sesudah mereka dalam ketakutan menjadi aman sentausa. Mereka tetap menyembahku-Ku dengan tiada mempersekutukan sesuatu apapun dengan Aku. Dan barangsiapa yang (tetap) kafir sesudah (janji) itu, maka mereka itulah orang-orang yang fasik”. (An Nur : 55)

Mulailah memperbaiki aqidah ummat dari akar-akarnya, jangan biarkan mereka melupakan nilai-nilai Islam dan jangan biarkan mereka meninggalkan Al qur’an. Tentunya semua itu dilakukan dengan Tarbiyah yang sungguh-sungguh –Insya Allah-. Wallahu a’lam. (ST)

1 komentar:

Unknown mengatakan...

masyaAllah....

pengalaman pribadi yangh tertuang dalam coretan ini. membuat kami yakin akan tarbiyah ini. syukran atas segalanya ustads. semoga Allah subhanallah wata'ala memberikan sesuatu yang lebih kerena ikhlasnya engkau dalam mendidik kami....

_abu 'uyainah

Posting Komentar

Copyright © ZONA 554